Tawangmangu merupakan objek wisata yang asri, yang terletak di kawasan lereng Gunung Lawu, Karanganyar. Keindahan alam Tawangmangu sangat mempesona karena dipadukan dengan kesejukan udara sehingga banyak wisatawan asing maupun wisatawan domestik senang mengunjungi objek wisata yang satu ini. Di kawasan Tawangmangu ini, banyak terdapat tujuan wisata yang dapat kita kunjungi, antara lain : Grojogan Sewu ( Air Terjun Seribu ), Cemara Sewu ( yang merupakan perbatasan antara Jawa Tengah dan Jawa Timur ), Perbukitan Tlogodlingo, Pasar Tradisional Tawangmangu, Bumi Perkemahan dan Kebun Bunga.
Grojogan Sewu yang terdapat di kawasan Tawangmangu ini berada pada ketinggian1.100m di atas permukaan laut. Air Terjun ini mempunyai keindahan yang mempesona untuk dinikmati wisatawan, karena panorama air terjun alami ini berada di tengah hutan lindung yang didiami oleh ribuan kera liar yang jinak.
Areal Grojogan Sewu sangat luas karena tak hanya Air Terjun saja yang dapat kita nikmati, Grojogan Sewu dilengkapi dengan fasilitas rekreasi keluarga seperti kolam renang dengan sirkulasi air alami, arena perkemahan, taman rekreasi, kios souvenir, rumah makan dan berbagai kopel peristirahatan.
Home
»
»Unlabelled
» Pesona Wisata Tawangmangu
Pesona Wisata Tawangmangu
Info Terbaru Terkini
21.24